Lupa Password Login DJP Online Pajak


Pengisian SPT Online ini tentu suatu hal baru,dimana pada tahun kemaren  itu merupakan awal bagi wajib pajak untuk mengisi secara online,masalah pengisian ini wajib pajak haruslah menguasai IT,tetapi tidak semua wajib pajak bisa,sehingga pastilah sebagian minta dikerjakan pada orang yang lebih tahu IT.Karena SPT ini dilaporkan dengan cara online setiap tahun,barangkali ada yang sudah lupa passwordnya,untuk bisa login kembali bisa dilakukan dengan cara dibawah ini :


Siapkan Email aktifnya dan No Efinnya
2.Klik Lupa Password ? reset di sini(bisa klik berulang kalau tidak ada respon linknya)

3.Silahkan Isi No NPWP,No EFIN,Lupa Email contreng Ya(isilah email terbaru atau yang lama yang penting aktif dan bisa dibuka emailnya),isi Kode Keamanan,kemudian klik Submit,maka nanti ada keterangan Link reset password telah dikirim ke email anda,klik OK

4.Bukalah email anda pada pesan masuk Lupa Password yang isinya seperti ini Klik àhttps://djponline.pajak.go.id/ubahresetpasswordkey=F/0v6An1meCRGMk1Ixg==&key2=HnsGrWyslwIWu+v+TY+MKA==

5.Link akan menuju otomatis pada Isi Perubahan Password efilingnya,di sinilah anda bisa membikin password baru,isi Password  Baru dan isi dengan password yang sama pada Konfirmasi Password,selesai Klik Simpan

6.Maka anda akan siap masuk ke login DJP Online untuk mengisi SPTnya


Untuk tidak terulang lagi lupa password,catat passwordnya dan No Efinnya,simpan dengan baik.Karena pelaporan SPT ini wajib setiap tahun.
CONTOH NO EFIN EFILING PAJAK DJP ONLINE

0 Response to "Lupa Password Login DJP Online Pajak"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel